Site icon Website Provinsi Papua Tengah

Tidak Berpihak kepada Pengusaha Kayu OAP, Kepala Dinas Lingkungan Hidup & Kehutanan Papua Tengah Didemo

Nabire, Dianggap lebih mengutamakan Pengusaha Kayu non OAP, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Papua Tengah didemo oleh Pengusaha Kayu Masyarakat Asli Papua, Kabupaten Nabire, Senin (15/05/2023).

Aksi demo tersebut berlangsung pukul 09.30 WIT di Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Papua Tengah dipimpin Ayub Waiwoi selaku Koordinator Aksi.

Dalam aksi ini, massa menyampaikan bahwa Staf Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLKHP) Provinsi Papua Tengah sering melakukan pungutan secara pribadi dan mengatasnamakan Pimpinan, kepada para pengusaha kayu lokal dan industri.

Selain itu, Kepala DLKHP Papua Tengah dianggap tidak mencerminkan seorang Pembina di bidang usaha kayu dalam mengawal permasalahan yang dihadapi oleh Pengusaha OAP.

Kepala DLKHP Papua Tengah beserta staf juga sering mempersulit permohonan verifikasi dokumen SKHHKO.

Kepala DLKHP Papua Tengah juga dianggap mengutamakan pengusaha kayu non OAP yang tidak berizin sah dan melakukan diskriminasi terhap para pengusaha kayu OAP sekaligus pemilih hak ulayat di Nabire.

Dan Kepala DLKHP sering menarik pungutan liar di Pos Kehutanan Wanggar yang dilakukan oleh Pegawai DLKHP.

Aksi demo ini diterima oleh Sekretaris DLKHP Papua Tengah, Alexander Pekei, SSTP, M.Si dan para staf.

Kepada Sekretaris DLKHP, Ayub Waiwoi selaku Koordinator Aksi menegaskan, kayu yang diolah pengusaha di daerah berasal dari hutan milik masyarakat adat dan akibat dari penahanan kayu oleh Gakkum di Surabaya menelantarkan pendapatan ekonomi masyarakat adat.

Ayub meminta Dinas Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Pertanahan Provinsi Papua Tengah lebih memperhatikan masyarakat OAP dalam hal perijinan usaha kayu dan tidak mempersulit.

Dinas Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Pertanahan Provinsi Papua Tengah diminta untuk tidak melakukan diskriminasi terhadap pengusaha kayu OAP di wilayah Nabire

Aksi demo berakhir pukul 12.00 WIT dan penyampaian aspirasi selesai dengan aman dan lancar.

Exit mobile version